Tips Transfer File 10x Lebih Cepat di Banding Bluetooth


Mengirim atau menerima file adalah hal yang sangat biasa dilakukan oleh para pengguna smartphone. Tetapi dalam hal mengirim atau menerima, bila file atau data yang dikirimkan ukurannya mencapai ratusan MB bahkan bergiga-giga maka akan terasa lama bila hanya menggunakan Bluetooth. Oleh karena itu saya mulai berpikir bagaimana caranya agar bisa lebih cepat, dan akhirnya saya menemukan sebuah aplikasi yang sangat membantu dalam hal transfer yang saya gunakan sampai saat ini. Apakah aplikasi itu?


Aplikasi yang saya gunakan dalam hal transfer file sampai saat ini adalah SHAREit, SHAREit merupakan aplikasi transfer file menggunakan konektivitas Wi-Fi dengan kecepatan yang sangat luar biasa. Jadi sobat sudah tidak perlu lagi menggunakan konektivitas Bluetooth. Aplikasi ini tidak hanya dapat digunakan di smartphone saja. Akan tetapi, komputer atau laptop juga bisa menggunakan aplikasi ini. Sobat bisa mentransfer berbagai macam file hanya dengan menggunakan aplikasi ini tanpa kabel-kabelan. Sangat keren kan. Nah bagaimana bila tidak terhubung ke jaringan Wi-Fi? Dan bagaimana bila tidak punya Wi-Fi?

Tenang, Aplikasi ini tidak perlu jaringan Wi-Fi seperti yang ada di warung-warung kopi, karena semua Android sudah tertanam sistem Wi-Fi portable yang siap digunakan untuk Aplikasi ini. Jadi sobat bisa langsung mencobanya setelah membaca artikel ini. Untuk cara menggunakannya silahkan simak langkah-langkah berikut ini.

Tips Transfer File Antar Smartphone Android

1. Ambil dan instal aplikasinya terlebih dahulu hanya disini (karena bila dari playstore akan berbeda lagi) serta pastikan kedua smartphone sudah terinstal SHAREit.

2. Buka aplikasinya dan bila ada saran Upgrade sekarang maka abaikan saja dengan menekan tombol kembali, pilih ikon sesuai selera kemudian Simpan.


3. Tekan Kirim lalu tandai file yang akan dikirimkan setelah itu tekan Kirim lagi. (kelebihan dari aplikasi ini yaitu juga bisa mengirimkan aplikasi atau game yang sudah terinstal)


4. Akan ada semacam radar yang berfungsi untuk mencari penerima terdekat, maka untuk penerima silahkan tekan Terima.


5. Bila ikon penerima sudah muncul, langsung saja tekan ikon tersebut maka proses transfer akan segera dimulai dan tunggu hingga selesai.


Tips Mengirim File dari PC/Laptop ke Android

1. Ambil dan Instal Software nya khusus untuk PC/Laptop hanya disini (karena bila dari yang lain akan berbeda lagi)

2. Buka SHAREit yang telah di instal tadi maka akan ada sedikit pengenalan, lewati saja lalu pilih ikon sesuai selera dan Save.



3. Klik Send kemudian Klik Browse... untuk mencari file mana yang akan di kirimkan lalu klik Select.




4. Untuk penerima (Android) silahkan buka aplikasinya seperti biasa dan tekan Terima.


5. Untuk Pengirim (PC/Laptop) silahkan pilih Next maka proses transfer akan segera dimulai dan tunggu hingga selesai.


**Saya telah membuktikan kecepatan transfer SHAREit ini dengan ukuran file 817 MB selesai hanya kurang dari 1 menit. Sangat cepat kan sob dibanding Bluetooth


       Demikian ulasan yang dapat saya sampaikan kali ini, semoga bermanfaat. Jangan lupa untuk membagikan tips ini ke teman-teman kalian sob, supaya mereka juga bisa merasakan kecepatan transfer file dari aplikasi ini. Silahkan di share ya