11 Pemikiran Orang Kelas Menengah yang Terbukti Bikin Susah Kaya




Memang menjadi seseorang yang hidupnya berkecukupan adalah keinginan banyak orang. Tetapi menjadi seseorang yang kaya adalah menjadi impian sebagian besar dari kita. Namun, untuk menjadi kaya, kita sendiri harus merubah pola pikir dan cara pandang kita terhadap apa arti dari sebuah kekayaan itu sendiri.
Jika sobat termasuk dalam masyarakat kelas menengah (tidak kaya ataupun tidak miskin), sobat perlu melakukan evaluasi diri yang mendalam. Perhatikan 11 Pemikiran Orang Kelas Menengah yang Terbukti Bikin Susah Kaya :

1. Tidak Mau Keluar ari Zona Nyaman


        Memang banyak yang mengira bahwa kebahagiaan bisa didapatkan saat sobat berada di zona nyaman. Namun, orang-orang kaya cukup memahami bahwa hal yang luar biasa itu akan terjadi bila sobat mendobraknya. Segala peluang bisnis tentunya selalu dipenuhi dengan resiko, tetapi itulah yang akan membuat sobat mampu mencapai hasil lebih baik dan mendulang kekayaan meskipun sering kali gagal.

2. Tidak Bisa Hemat dan Cenderung Boros


        Orang kaya mengetahui cara mengumpulkan aset dan tetap hidup sederhana, orang kaya cenderung lebih cerdas mengelola pendapatan mereka. Ingatlah bahwa bila kamu menghabiskan gajimu untuk mengumpulkan barang-barang yang tidak terlalu berguna, kamu tetaplah bukan orang kaya.

3. Nyaman Meniti Karir Dibanding Menciptakan Peluang


        Orang kelas menengah lebih suka mendapatkan jabatan tinggi di dalam kantor tempatnya bekerja, mereka senang berusaha mendapatkan jabatan karir tertinggi di perusahaan yang pastinya milik orang kaya dibandingkan dengan orang kaya yang senang menciptakan usaha sendiri sehingga menghasilkan pendapatan kelak.  

4. Menganggap Orang Kaya itu Sombong


        Orang kelas menengah cenderung selalu menganggap orang kaya itu sombong. Padahal sikap seperti itu malah akan menjadi bumerang kepada mereka, dengan hal tersebut secara tidak langsung mereka bertindak untuk tidak menjadi orang kaya, meskipun sebenarnya mereka menginginkannya.

5. Bekerja Hanya untuk Menghasilkan Uang


        Yah itulah yang membuat orang kelas menengah lebih cepat tergiur untuk berpindah pekerjaan, tawaran gaji yang lebih besar akan lebih menarik. Sedangkan orang kaya, pengalaman lebih berharga dari apapun. Mereka tahu bahwa pengalaman adalah pelajaran yang berharga untuk sebuah bisnis yang akan dibangun kelak.

6. Senang Mengoleksi Barang Mewah


        Masyarakat kelas menengah pada umumnya senang menghabiskan banyak uang demi sebuah smartphone terbaru, mobil, atau rumah mewah untuk terlihat kaya. Sedangkan orang kaya lebih senang untuk bisa memutar uang yang dimilikinya supaya bisa semakin berlipat ganda. Jika sobat hanya ingin membeli barang-barang, maka kekayaanmu tidak akan pernah terkumpul. Sebaiknya sobat gunakan untuk belanja saham atau logam mulia.

7. Terlalu Fokus Mengisi Tabungan daripada Investasi



        Sejak kecil memang kita selalu dianjurkan untuk rajin menabung. Bukan dianjurkan untuk bagaimana caranya agar uang di dalam tabungan berkembang, mungkin inilah penyebab banyak yang menjadi orang kelas menengah dibandingkan orang kaya. Menabung memang perlu. Namun, bila hanya mendiamkan uang di tabungan tanpa memutarnya bagaimana sobat bisa kaya.

8. Cenderung Baper Saat Berbicara Tentang Uang


        Orang-orang kelas menengah selalu menganggap bahwa uang adalah perasaan seperti pacar sempurna yang tidak boleh lepas darinya. Padahal sebaliknya, orang kaya menganggap bahwa uang bukanlah sesuatu yang harus dijaga agar tidak hilang, tetapi sebuah kesempatan untuk memiliki opsi yang lebih banyak.

9. Ragu Terhadap Target dan Mimpi


        Orang kelas menengah sering meremehkan kemampuan diri sendiri. Itulah yang membuat mereka tidak mau memiliki mimpi besar di dalam hidupnya. Sebaliknya, orang kaya selalu memiliki mimpi-mimpi yang kelihatannya tidak mungkin bisa tergapai. Namun mereka berusaha keras untuk mewujudkannya.

10. Tidak Pernah Pilih-pilih Teman Bila Menyangkut Kesuksesan


        Orang kaya cenderung berpikir untuk bisa berteman dengan orang-orang sukses. Mereka bisa menjadi motivator untuk meraih kesuksesannya. Berbeda dengan kelas menengah yang mau berteman dengan siapa saja, diantaranya kelas menengah juga. Maka itu yang akan menyebabkan susah kaya juga.

11. Berhenti Belajar Dan Takut Menghadapi Perubahan


        Kebanyakan masyarakat kelas menengah merasa sudah menguasai sesuatu dan tidak  lagi membutuhkan masukan atau dorongan dari orang lain, keadaan tersebut membuatnya menjadi malas belajar terhadap banyak hal. Padahal sebaliknya, orang kaya selalu tidak ingin berhenti belajar dan selalu menerima masukan untuk mengembangkan posisi yang ditempatinya saat ini.

Sekian postingan artikel dari saya kali ini semoga bermanfaat, silahkan berkomentar dengan bijak dan jangan lupa mampir kembali untuk membaca artikel saya selanjutnya.